BIAS Still Must Go On

BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) merupakan salah satu program pemerintah, terutama Departemen Kesehatan bagi siswa sekolah terutama siswa sekolah dasar. BIAS dilaksanakan di sekolah masing-masing oleh puskesmas yang menaungi sekolah tersebut. Kegiatan ini biasanya dilaksanakan pada bulan September. Walaupun pandemi masih berlangsung dengan penerapan PPKM Level 4, BIAS tetap dilaksanakan di sekolah. Hal ini dikarenakan program kesehatan harus tetap berjalan dan dilaksanakan untuk tetap menjaga generasi masa depan tetap sehat. 


SD N Wonosari I juga menjadi salah satu sekolah sasaran BIAS pada bulan September ini. BIAS dilaksanakan untuk siswa laki-laki dan perempuan kelas 1, kelas 2, siswa perempuan kelas 5 dan kelas 6. Siswa kelas 2 mendapatkan imunisasi MR. Sedangkan, siswa perempuan kelas 5 dan 6 mendapatkan imunisasi HPV. Siswa kelas I, selain mendapatkan imunisasi MR, juga dilaksanakan DTTB (Deteksi Dini Tumbuh Kembang Anak) yang dilakukan oleh dokter puskesmas pelaksana. 


BIAS di SD N Wonosari I dilaksanakan di sekolah dengan keberangkatan terjadwal dan protokol kesehatan. Diharapkan siswa-siswa SD N Wonosari I tetap sehat selalu dan terhindar dari segala penyakit. (AR)

Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul